[TELAH RILIS] Publikasi Kabupaten Supiori Dalam Angka 2024, dapat diunduh disini || Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Supiori || BPS Kabupaten Supiori tidak menerima Gratifikasi dalam bentuk apapun.
Perkembangan Nilai Tukar Petani Provinsi Papua September 2021
Nilai Tukar Petani (NTP) adalah perbandingan indeks harga yang diterima petani (It) terhadap indeks harga yang dibayar petani (Ib).
NTP merupakan salah satu indikator untuk melihat tingkat kemampuan/daya beli petani di perdesaan. NTP juga menunjukkan daya tukar (terms of trade) dari produk pertanian dengan barang dan jasa yang dikonsumsi maupun untuk biaya produksi.
Pada bulan September 2021, Nilai Tukar Petani (NTP) di Provinsi Papua turun 0,42 persen dengan indeks NTP sebesar 102,04. Penurunan NTP terjadi karena indeks harga yang diterima petani (It) turun sebesar 0,41 persen, sedangkan indeks harga yang dibayar petani (Ib) naik sebesar 0,0023 persen.
NTP Nasional September 2021 sebesar 105,68 atau mengalami peningkatan 0,96 persen dibanding NTP bulan sebelumnya.
Dari 34 provinsi yang dilakukan penghitungan NTP pada September 2021 menunjukkan bahwa 26 provinsi mengalami peningkatan NTP sementara 8 provinsi lainnya mengalami penurunan NTP dimana Provinsi Riau tercatat mengalami kenaikan NTP tertinggi yaitu 3,35 persen dan Maluku Utara tercatat mengalami penurunan NTP terbesar yaitu sebesar 0,56 persen.
Pedesaan Papua pada September 2021 tercatat mengalami penurunan Indeks Konsumsi Rumah tangga (IKRT) sebesar 0,00076 persen.
Nilai Tukar Usaha Rumah Tangga Pertanian (NTUP) Papua pada September 2021 adalah 104,31 atau mengalami penurunan sebesar 0,43 persen.